ESPERANZA 2024 ( English Speaking Rendezvous at SPALZA ) Dilaksanakan pada Jumat, 23 Februari 2024 bekerjasama dengan EF ( Cab Prof.Soedarto ), dengan peserta dari kelas 7 hingga kelas 9 dibagi menjadi tiga sesi yang bertempat di aula sekolah. ESPERANZA adalah kegiatan rutin tahunan sebagai wadah untuk mengasah dan meningkatkan kemampuan speaking skill ( berbicara ) secara lebih intensive melalui percakapan langsung dengan native ( penutur asli ). Dalam kegiatan tersebut, Spalza 14 bermitra dengan EF sebagai salah satu lembaga kursus bahasa Inggris ternama (best practice of English course ), menghadirkan dua orang native ( Mr William Casker & Ms. Neema Bicky ) dari England, dan 2 orang local ( Ms.Anna Sukriyah & Ms.Rizka Andriani ).Murid terlibat langsung dalam acara tersebut yang dikemas dalam EF Goes To School, dengan tema Jobs & Occupations. Murid diajak berkomunikasi dalam bahasa inggris aktif dalam berbagai diskusi dan game interactive yang menyenangkan. Mulai dari ice breaking sampai dengan writing competition, semuanya dilakukan oleh murid dengan antusias dan ceria. Walau durasi waktu tidak begitu lama, semua peserta merasakan tantangan untuk mampu bercakap aktif dengan native dari England. Bahkan dengan adanya sejumlah hadiah langsung (dari EF) yang diberikan kepada murid, menambah keseruan untuk bisa berlatih berbicara langsung dengan Native. Semoga program ESPERANZA untuk tahun depan bisa lebih lama waktunya dan lebih menantang acaranya.